Jumat, 14 Maret 2008

Sholat - 2

    1. Soal :

Adakah referensi tentang bacaan “Sholluu Sunnatat Taroowihi ….(sampai akhir bacaan)” yang biasa dibaca pada waktu akan melakukan jama’ah sholat tarawih ?

Jawab :

Ada referensinya.

Keterangan:

  • Al Qulyubi Juz I Hal 125


    1. Soal :

Ada orang yang bepergian jauh, diwaktu Dzuhur niat menjama’ ta’khir dengan sholat Ashar. Akan tetapi pada waktu sholat ashar dia sudah sampai dirumah dan belum melakukan sholat jama’. Demikian tadi sholat dzuhurnya termasuk dijama’ atau di qodlo ?

Jawab :

Sholat dzuhurnya termasuk di Qodlo.

Keterangan:

  • Fathil Wahhab Juz I Hal 72


    1. Soal :

Ada orang pergi keluar jawa, kemudian kawin dan menetap disana. Kemudian apabila dia menjenguk orang tuanya yang ada dijawa apakah boleh meng-qoshor/jama’ sholat dirumah orang tuanya ?

Jawab :

Orang tersebut boleh meng-qoshor dan menjama’ sholat.

Keterangan:

  • Madzhibul Arba’ah Juz I Hal 482


    1. Soal :

Bagaimana hukumnya mengulurkan tangan didepan orang yang sholat karena akan berjabat tangan dengan orang yang ada disisi orang yang sedang sholat atau selainnya ?

Jawab :

Hukumnya haram apabila orang yang sholat tadi sudah menepati syarat-syarat disunnahkannya menolak orang lewat didepannya (yaitu sholat dengan menggunakan penghalang seperti menghadap tembok, tiang atau menggunakan sajadah).

Keterangan:

  • Nihayatul Muhtaj Juz II Hal 54


Tidak ada komentar: